Jani Hairin di lantik Menjadi Anggota DPRD Provinsi Bengkulu

Bengkulu-Intersisinews.com, Untuk mengisi kekosongan 1 kursi DPRD Provinsi Bengkulu yang menjadi hak dari Partai Persatuan Pembanggunan (PPP), yang tergabung dalam Fraksi Keadilan dan Pembangunan, melalui Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Bengkulu, Rabu, (25/10/2017) Jani Hairin resmi diambil sumpahnya sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) Soheri Ersuan sebagai Anggota DPRD Provinsi sisa masa bakti 2014-2019, yang bermasalah dengan hukum.

Sedangkan untuk pengambilan sumpah Jani yang pernah menjabat Wakil Bupati Bengkulu Selatan itu, dilakukan Ketua DPRD Provinsi Bengkulu Ihsan Fajri.

Seusai pelantikan, Ketua DPRD Provinsi Bengkulu Ihsan Fajri menyatakan, dengan telah resminya Jani Hairin sebagai Anggota DPRD Provinsi, pengganti Soheri Ersuan dari Dapil Bengkulu Selatan dan Kaur, keanggotaan DPRD Provinsi berjumlah 44 dari 45 orang anggota.

Sehingga tinggal satu orang lagi yang belum dilakukan PAW, yakni almarhum Herry Alfian dari Fraksi Golkar.

“Keanggotaan DPRD Provinsi sekarang sudah 44 orang dan tinggal 1 orang lagi. Kita tunggu saja prosesnya dari Fraksi Golkar, karena sampai sekarang kita belum menerima usulan PAW nya,” katanya.

Kendati demikian Ia juga berharap, masuknya Jani Hairin sebagai salah satu wakil rakyat di parlemen ini, semakin menambah kinerja dari lembaga DPRD Provinsi, dalam rangka menjalin dan menampung aspirasi rakyat dari Dapil yang diwakilinya.

“Lantaran waktu yang tersisa menjadi wakil rakyat tinggal kurang dari dua setengah tahun lagi, saya minta Jani Hairin agar bisa lebih cepat melakukan penyesuaian diri terutama dalam menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat,” pintanya.

Sementara secara terpisah, Anggota DPRD Provinsi PAW Soheri, Jani Hairin menambahkan, pihaknya akan mempelajari apa yang harus dilakukan sebagai salah seorang wakil rakyat dan bekerja secara maksimal memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi warga masyarakat di Dapilnya.

“Saya perhatikan aspirasi masyarakat nya masih banyak terkait infrastruktur jalan dan jembatan. Untuk itu kedepan Insya Allah akan saya perjuangkan sebaik mungkin,” tandasnya.(red-2)

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.