Bengkulu Tengah – Dinas Pariwisata dan kebudayaan (Disparbud) Kabupaten
Bengkulu Tengah menggekar pelatihan tata kelola wisata tahun 2020. Kegiatan dengan peserta dari berbagai pihak penggiat wisata, hingga pemerintahan tingkat desa, menghadirkan nara sumber langsung dari pusat, yakni Anggota Komisi X DPR RI, Hj.Dewi Qoryati.
Kegiatan di buka secara resmi oleh Bupati Bengkulu Tengah, yang diwakili oleh Sekda Bengkulu Tengah Edy Hermansyah Ph.D.
Sekda menyampaikan, bahwa salah satu fokus pembangunan dari pemerintah saat ini adalah sektor pariwisata.Untuk itu, bukan hanya lokasi wisata saja yang perlu di siapkan.
“SDM yang terlibat dalam upaya peningkatan pariwisata, juga harus siap,” ucap Sekda.
Dalam pesannya, Dewi mengharapkan agar Provinsi Bengkulu termasuk juga Kabupaten Bengkulu Tengah yang memiliki potensi wisata yang cukup banyak dan beragam pilihannya, bisa memberikan efek positif bagi pengelola dan warga terutama disekitar aset wisata.
“Karena, jika aset wisata terbentuk dan dikelola dengan baik, salah satu dampaknya yakni akan terbntuk lapangan kerja baru,” kata Dewi.
Dan hal tersebut, agar bisa berjalan maksimal, harus didukung dengan pengetahuan yang baik untuk pengelolaan wisata, serta pemerintah dari tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota hingga ke tingkat kecamatan.
Pemerintah pusat juga tidak sedikit menggelontorkan anggaran untuk pengelolaan wisata, karena hal ini berdampak langsung pada kegiatan yang bisa dilaksanakan dan diikuti oleh masyarakat.
Kepala Disparbud Benteng, Gunawan Wibisana Rifki S.STP,MH berharap kegiatan yang dilakukan pihaknya, bisa menjadi modal penting bagi peningkatan dan pengelolaan wisata di Kabupaten Bengkulu Tengah khususnya.(rls)