Jokowi Sumbangkan Hewan Kurban Untuk Masyarakat Bengkulu

Bengkulu – Sama dengan tahun-tahun sebelumnya, pada Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah/2021 ini, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) akan kembali melakukan pemotongan hewan kurban untuk masyarakat Bengkulu.

Hewan kurban jenis sapi lemosin, sumbangan orang nomor satu di negeri ini telah disiapkan dengan estimasi berat bobot 780 kilogram.

“Dalam beberapa hari ini akan disalurkan dari pusat hewan kurban untuk Bengkulu. Berat bobot sapi itu hampir 1 ton,” ungkap Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Provinsi Bengkulu Syarkawi, dalam keterangannya.

Menurut Syarkawi, kendati hewan kurban dari Presiden sudah ada, namun untuk alokasi tempat pemotongannya belum dapat dipastikan.

“Pemilihan hewan di tempat pemotongan/penjualan di Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. Tapi tempat pemotongannya belum ditentukan,” katanya pada Senin, (5/7/2021).

Untuk diketahui, setiap tahun Presiden RI, Joko Widodo melaksanakan potong hewan kurban jenis sapi di Masjid Raya Baitul Izzah Bengkulu. Tapi di berikan bergilir ke kabupaten dan kota, dengan tahun lalu untuk ke Kabupaten Lebong dan tahun ini ke Kabupaten Bengkulu Selatan.

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.