Warga Bumi Ayu Bangun Masjid Di Atas Tanah Hibah

Bengkulu, Intersisi – Kepala Kemenag Kota Bengkulu Zainal Abidin resmi melakuakan Peletakan Batu Pertama sekaligus Peresmian Pembangunan Masjid yang diberi nama Al – Kautsar, Selasa (6/7/21).

Masjid yang beralamat di RT.14, RW.04 Kelurahan Bumi Ayu Kecamatan Selebar Kota Bengkulu, ini di bangun atas Hibah Tanah oleh seorang  Dermawan  dengan Luas Lahan 600 M².

Menurut Usman,SH selaku Ketua Panitia Pembangunan Masjid Al – Kautsar, kami sebagai warga sangat berterima kasih kepada pemilik lahan yang telah menghibahkan tanah nya kepada Warga untuk di jadikan Rumah Ibadah ungkap nya.

Lanjut Usman ” Pembangunan Masjid Al – Kautsar ini Dana nya Murni dari Swadaya Masyarakat, kami sangat mengharapkan kalau Pembangunan Masjid ini dapat bantuan dari pihak terkait dan kami  saat ini juga sudah mempersiapkan Proposal untuk kami sampaikan kepada pihak kemenag Provinsi Bengkulu dan pihak Pengembang”, jelas nya.

Sementara itu Kepala Kemenag Kota Bengkulu Zainal Abidin mengungkapkan merasa sangat bahagia terhadap warga yang sangat antusias dalam pembangunan Masjid ini, menurutnya, ” memang sangat pantas dalam pembangunan Masjid ini sebab disekitar sini ada  450 Kepala Keluarga namun Masjid nya jauh – jauh”, ujarnya.

Lanjut Zainal ia sangat mengharapkan kepada pihak Pengembang lebih mengutamakan pasilitas – pasilitas umum harus sangat diperhatikan seperti sarana pendidikan dan tempat Ibadah lebih diutamakan.

Ditambahkan Zainal ia menghimbau kepada masyrakat sekitar harus sungguh – sungguh dalam pembangunan Masjid ini, sebab menurut nya ini juga termasuk  dari perintah Nabi Muhammad SAW kita Umat Muslim harus lebih mengutamakan keindahan Masjid dari pada rumah kita, demikian Zainal.

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.