Bertambah 4 Kasus, Total Positif Jadi 349

Bengkulu – Dari data yang di rilis pada Selasa, (1/9/2020), jumlah kasus positif baru di Provinsi Bengkulu kembali bertambah sebanyak 4 kasus.

Bahkan keempat kasus positif baru, semuanya dari Kota Bengkulu.

“Keempat kasus positif baru itu, laki-laki sebanyak 3 orang dan 1 perempuan dengan umur antara 33 sampai 48 tahun, dengan dua diantaranya merupakan kontak erat kasus sebelumnya, yakni, kasus 292 dan 333,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni, dalam keterangannya.

Dari empat kasus positif baru ini, Herwan mengatakan, hanya satu orang ada keluhan dan selebihnya tidak ada. Tapi semuanya dilakukan isolasi mandiri.

Selain itu dengan penambahan 4 kasus positif baru ini, total jumlahnya menjadi 349 kasus, atau 7,39 persen dari 4.721 spesimen.

Sedangkan untuk kasus sembuh, belum ada penambahan yakni tetap di angka 194 kasus atau 55,58 persen dari kasus konfirmasi.

Sementara kasus meninggal, juga tidak ada penambahan, sehingga total jumlahnya saat ini sebanyak 25 kasus atau 7,16 persen dari kasus konfirmasi.

“Mengenai kasus suspek sampai saat ini sebanyak 1.832 orang, bertambah sebanyak 11 orang,” pungkasnya.

 

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.